Sunday, March 20, 2011

Eternal Grace


Informasi :

Judul Game : ETERNAL GRACE
Code Project : EG
Hak Cipta : Jasson Prestiliano
Genre Game : Action Role Playing Game
Tools : RPG Maker XP v1.02a
Ditulis oleh : jasprelao, Mei 2009
Tagline: Not those who could, but would...
URL: http://www.eternal-grace.com/


Review :

Eternal Grace Episode 1 akan membawa kita kepada awal dari seluruh cerita Eternal Grace.
Untuk melihat lebih jauh tentang game ini, silahkan mengunjungi website resmi:
http://www.eternal-grace.com

Saat kita membicarakan sebuah game RPG, mungkin yang pertama kali langsung terpampang dalam benak kita adalah sebuah game yang dikembangkan oleh perusahaan dari Jepang ataupun Amerika. Mungkin pikiran kedua yang segera muncul adalah mengenai game online yang memang kebanyakan adalah game RPG yang dikembangkan secara online.

Tapi, bagaimana kalau kami mengatakan bahwa sebenarnya di Indonesia pun masih terdapat developer game yang cukup handal, yang bisa mengembangkan sebuah game RPG yang cukup menarik? Baru-baru ini, kami mendapatkan kehormatan untuk melihat sendiri hasil pengembangan dari salah satu anak bangsa yang berjudul Eternal Grace. Percaya atau tidak, game yang terkesan sederhana ini benar-benar seru untuk dimainkan. Tidak percaya? Coba saja baca jalan cerita yang diberikan untuk game ini.

Jalan ceritanya sendiri, menurut KotakGame, sangatlah menarik. Dengan menggunakan setting di sebuah planet bernama Enthrea, sebuah planet yang disokong dengan tujuh buah pilar (Pillars) untuk menjaga keseimbangan seluruh makhluk hidup yang ada. Sekitar 100 tahun yang lalu, terjadi peperangan antara dua kubu yang memiliki jalan hidup yang berbeda. Ada ras yang hidup dengan bergantung pada teknologi yang sudah sangat canggih dan ras ini disebut Enolc. Sedangkan satu lagi ras yang ada adalah ras yang hidup bergantung pada kekuatan alam dan sihir yang dikenal dengan nama Sarx. Kedua ras ini bertempur dalam sebuah perang besar yang kemudian disebut dengan nama Mahakala, sebuah peperangan yang bertujuan untuk menentukan siapa yang akan menjadi penguasa dari tujuh pilar utama dunia tersebut.

Perang Mahakala pun memberikan efek yang buruk dan bahkan telah mengakibatkan kerusakan pada pilar. Karena kerusakan ini, pilar-pilar tersebut membutuhkan energi yang sangat besar untuk bisa tetap berfungsi dengan baik. Ketujuh pilar tersebut pun mulai menyerap semua benda-benda yang ada di luar sana. Masalahnya adalah, salah satu benda yang ikut disedot oleh pilar tersebut adalah meteor yang ada di luar planet dan akhirnya menyebabkan hujan meteor di Enthrea. Sebagai akibat dari hujan meteor tersebut, hampir setengah dari penduduk planet tersebut pun hilang dari muka bumi.

Sekarang, penduduk-penduduk yang masih tersisa di Enthrea ini bertekad untuk mengembalikan Enthrea seperti sedia kala dan mereka langsung membentuk sebuah organisasi yang disebut dengan ZNF (Zebadian Nature Fortifier). ZNF berhasil membangun sebuah bangunan berteknologi tinggi yang bisa memberikan pasokan energi terhadap pilar tersebut, sehingga bisa mencegah terjadinya hujan meteor. Bangunan tersebut dinamakan Harmonizer. Setelah beberapa tahun berlalu, penduduknya kembali mendapatkan teror dari meteor yang mulai berjatuhan. Apa yang sebenarnya terjadi?

Berpaling dari kisah game ini, kamu akan berhadapan dengan karakter-karakter yang juga tidak kalah menariknya seperti Razh Avandrey, Millia Melody, Renavia Amartha, Sieghart Theolius, Philo dan Kara Devananda. Semua karakter ini akan meramaikan jalan cerita dalam game ini.

Nah, menarik sekali bukan jalan ceritanya? Inilah cerita hasil pemikiran mendalam dari para developer yang menamakan dirinya Enthrean Guardian. Tim yang terdiri dari kurang lebih sepuluh orang dalam tim tersebut ini dipimpin oleh Jasson Prestiliano atau sering juga disebut dengan Jasprelao. Yang hebatnya lagi, game ini juga terus menerus mengalami update seiring berjalannya waktu. Tidak mengherankan, mengingat hampir 80% elemen dalam game ini memang merupakan hasil karya sendiri, mulai dari sprite sampai dengan musik yang digunakan dalam game ini.

(KotakGame)


Fitur :

  • XAS Battle System
  • On Field Switch Player
  • MOG script
  • Hexacard Mini Games
  • Simpathy System
  • Fancy CMS
  • Original Music, Sprites, CG Artworks


System Requirements :


  • Windows XP/Vista/Seven 32 Bit (Uncompatible in 64 Bit)
  • Pentium 4 1.8 GHz or Athlon XP 1500+ processor or higher
  • 512 MB RAM or Higher
  • VGA 128 MB or Higher (you can use onboard graphics card)
  • 65 MB free hard disk space
  • DirectX 8.1 or Higher


Screenshot :

Screenshot

Dialogue Scene :



Battle Scene :



Menu :





Note :

Kami sadar bahwa tiada gading yang tak retak, apabila menemukan sesuatu yang kurang berkenan, mohon kirimkan semua keluhan dan saran dari Anda ke eternalgrace[dot]rpg[at]gmail[dot]com agar kami dapat membawa game ini semakin baik lagi.

Thanks...


Download :

Untuk men-Downloadnya, bisa kunjungi situsnya langsung di :
http://www.eternal-grace.com/p/buy-now.html


NB : Review masih akan terus di perbaharui

No comments:

Post a Comment